
Industri Musik Merosot, Coldplay & Musisi Inggris Desak Pemerintah

Ribuan musisi Inggris meminta pemerintah untuk ikut membantu para pekerja di industri musik yang terkena dampak krisis pandemi corona.
Para musisi melayangkan protes melalui surat terbuka yang ditujukan pada Menteri Kebudayaan Inggris, Oliver Dowden.
Beberapa musisi yang ikut serta dalam surat terbuka itu adalah Ed Sheeran, Lewis Capaldi, Rod Stewart, Rita Ora, Dua Lipa, Sam Smith, Liam Gallagher, Paul McCartney hingga The Rolling Stones.
Ribuan musisi memperingkatkan pemerintah melalui surat terbuka tentang risiko masa depan kelam bagi para pekerja di sektor musik bila tak ada upaya bantuan lanjutan.
Surat terbuka itu menegaskan bahwa pertunjukan musik merupakan salah satu sumber kesuksesan bidang sosial, budaya dan ekonomi dalam satu dekade terakhir.
Namun, di tengah pandemi corona, sektor musik terus terancam.
"Dengan adanya pembatasan sosial yang tak pernah tahu kapan berakhir atau dukungan dari pemerintah yang belum disepakati, masa depan untuk konser, festival dan ratusan ribu orang yang bekerja di dalamnya tampak suram," tulis isi surat tersebut.
[Gambas:Instagram]
"Sampai bisnis-bisnis ini nanti dapat beroperasi kembali yang kemungkinan akan kembali muncul di awal 2021. Dukungan pemerintah akan sangat penting untuk mencegah kebangkrutan massal dan akhir dari industri terkemuka dunia ini," lanjut isi surat tersebut.
Salah satu musisi yang ikut menyerukannya tersebut adalah Coldplay yang mengunggah rekaman video konser sambil menyerukan tagar #LetTheMusicPlay seperti yang diserukan para musisi lainnya.
"Hari ini, kamu bergabung dengan seniman serta penggemar musik memanggil pemerintah Inggris untuk mendukung industri musik yang terkena dampaknya. Ikuti kami dengan unggah foto atau video konser kalian menggunakan tagar #LetTheMusicPlay," tukas Coldplay.
Terkini Lainnya
8 Fakta Menarik Konser Coldplay di Bangkok
Kamis, 08 Feb 2024 10:10 WIBColdplay Kolaborasi dengan Selena Gomez Rilis MV 'Let Somebody Go'
Selasa, 08 Feb 2022 21:45 WIB00:57
Momen Romantis Dua Lipa-Callum Turner Dansa di Depan Menara Eiffel
Kamis, 30 Jan 2025 14:00 WIB01:02
Rayakan Natal dengan Callum Turner, Dua Lipa Pamer Cincin di Jari Manis
Sabtu, 28 Dec 2024 12:00 WIBDua Lipa dan Callum Turner Dikabarkan Bakal Buat Pesta Besar-besaran Usai Tunangan
Sabtu, 28 Dec 2024 07:47 WIB