Tonton Anak Main Musik Tanpa Sosok Dwi Sasono, Tangis Widi Mulia Pecah
Tonton Anak Main Musik Tanpa Sosok Dwi Sasono, Tangis Widi Mulia Pecah/Foto: Marianus HarmitaAnak-anak Widi Mulia, Dru, Widuri dan Den Bagus baru saja mengisi acara Pesta Rilis Lagu Jajan bersama Haibunda pada Selasa (28/7).
Dalam acara tersebut, ketiga anak pasangan Widi Mulia dan Dwi Sasono memainkan lagu baru mereka yang bertajuk Jajan lengkap dengan koreografi yang telah mereka latih sebelumnya.
Melihat ketiga anaknya tampil, tangis Widi pun pecah karena haru. Usai acara, Widi pun mengaku tangisan haru tersebut menjadi bukti kebanggaannya pada sang anak.
"Setiap mereka tampil mau ada mas Dwi atau nggak ya nangis haru. Karena aku tahu mereka berlatih sejak kecil dan aku bangga melihat mereka. Ya, walaupun aku ini orang yang keras untuk bilang jangan malas latihan dan hari ini mereka membuktikan itu," ujar Widi.
"Dan aku nggak bisa ungkapin pas lihat mereka antusias apalagi saat ini partner aku nangis nggak ada jadi aku makin-makin," sambungnya.
Anak-anak Widi Mulia rilis lagu baru bertajuk 'Jajan'. / Foto: Marianus Harmita |
Diceritakan oleh Widi, hingga saat ini sang suami, Dwi Sasono selalu mendukung segala kegiatan ketiga anaknya, termasuk dalam perilisan lagu ini.
"Ya, aku pasti cerita tadi sebelum acara pun aku sama anak-anak sempat telfonan sama mas Dwi. Mas Dwi selalu bilang kalau aku dan anak-anak harus bahagia ya make it fun aja. Pesannya dia simpel yang penting tetap salat 5 waktu tetap berdoa dan bahagia. Udah itu aja," tukasnya.
Terkini Lainnya
Serius dalami Akting, Anak Widi Mulia Ingin Dapat Peran Hantu
Jumat, 03 May 2019 21:38 WIBWiduri Puteri Ungkap Kesenangan Main Film Bareng Ibu
Senin, 14 Jan 2019 17:11 WIBSyok Gas Kompor di Rumah Meledak, Widi Mulia Bersyukur Tak Ada Korban Jiwa
Kamis, 01 Aug 2024 22:45 WIBWidi Mulia Ungkap Tips Hemat Uang Belanja Atasi Ketergantungan Tukang Sayur
Senin, 10 Jun 2024 15:00 WIB01:55 Widuri Dijuluki Nepo Baby Gegara Orang Tua, Joko Anwar Bela Lewat Video
Minggu, 28 Apr 2024 14:30 WIB