
Masih Berduka, Zayn Malik Tunda Tur Amerika Usai Liam Payne Tiada

Zayn Malik menunda turnya bertajuk Stairway to the Sky di Amerika Serikat. Zayn melalui X mengatakan keputusan itu diambil karena ia masih berduka atas kepergian Liam Payne.
"Mengingat kehilangan yang memilukan yang saya alami minggu ini, saya telah membuat keputusan untuk menunda tur Stairway to the Sky di Amerika Serikat," kata Zayn seperti dikutip News, Senin (21/10).
Zayn lalu mengatakan tur akan dijadwalkan ulang pada Januari 2025 mendatang. Jika jadwal rampung, ia akan mengumumkannya dalam waktu dekat.
"Tanggal-tanggal tersebut sedang dijadwal ulang untuk bulan Januari dan saya akan mempostingnya segera setelah semuanya siap dalam beberapa hari ke depan," terang Zayn.
Terkait tiket, Zayn menekankan penonton tidak perlu panik. Tiket yang sudah dibeli penonton akan tetap berlaku.
"Tiket Anda akan tetap berlaku untuk tanggal-tanggal yang baru. Saya mencintai Anda semua dan terima kasih atas pengertian Anda," katanya.
Baca Juga : G-Dragon Keciduk Kondangan ke Nikahan Jo Se Ho |
Keputusan Zayn ini mendapat respons positif dari penggemar. Sebab, Zayn Malik dan Liam Payne meniti karier bersama One Direction yang juga beranggotakan Niall Horan, Harry Styles, dan Louis Tomlinson.
One Direction bahkan terbilang produktif. Setelah album pertamanya sukses, mereka merilis 3 album berikutnya. Di antaranya ialah, Tale Me Home, Midnight Memories, dan Four.
Liam Payne meninggal dunia setelah jatuh dari lantai tiga balkon hotel di Buenos Aires, Argentina, pada 16 Oktober 2024 waktu setempat. Liam menghembuskan napas terakhirnya di usia 31 tahun.
(yoa)Terkini Lainnya
Liam Payne Telpon Harry Styles, Inikah Sinyal Reuni One Direction?
Kamis, 02 Jul 2020 15:19 WIB9 Tahun Berlalu, Apa Kabar Personel One Direction?
Selasa, 23 Jul 2019 16:39 WIB01:22
Pertemanan Sempat Retak, Louis Tomlinson Hadiri Konser Zayn Malik di LA
Minggu, 02 Feb 2025 20:00 WIB03:47
Tetap Eksis, Trio Macan Generasi 3 Lebih Segar dengan Anggota Baru
Minggu, 26 Jan 2025 19:00 WIBKaryawan Hotel Diduga Pemasok Narkoba Liam Payne Serahkan Diri ke Polisi
Rabu, 08 Jan 2025 15:00 WIB