ibnjaldun.com

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Tak Buat Pesta Ultah Tahun Ini

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina saat ditemui di kawasan Antasari. Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Tak Buat Pesta Ultah Tahun Ini/Foto: Pool/Noel/detikFoto

Jakarta, News -

Nagita Slavina dan Raffi Ahmad akan berulang tahun pada 17 Februari mendatang.

Pada tanggal itu, Raffi akan menginjak usia 34 tahun, sedangkan Nagita genap berusia 33 tahun.

Raffi pun meminta doa di momen bertambahnya usia nanti agar ia dan keluarganya bisa diberi kesehatan.

ADVERTISEMENT

"Ya ulang tahun kita mah berdoa ajalah semoga dikasih kesehatan," kata Raffi saat ditemui di Studio Trans7, Senin (15/2).

Namun, ada yang berbeda dengan peringatan ulang tahun Raffi dan Nagita tahun ini.

Tak seperti biasanya yang kerap mengadakan pesta meriah, Raffi dan Nagita mengaku tidak akan mengadakan acara apapun kali ini.

"Nggak ada persiapan apa-apa tetep kerja aja, sama doa aja kita sehat terus," imbuh Raffi.


(arm/syf)
Tonton juga video berikut:

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat