Gegara Foto Kaki, Penyanyi Ini Dapat Uang Rp19.9 M
Gegara Foto Kaki, Penyanyi Ini Dapat Uang Rp19.9 M/ Foto: dok. InstagramPenyanyi cantik Kerry Katona sekarang ini menjadi seorang miliarder hanya dengan menjual foto kaki-kakinya saja.
Tentu saja, momen ini tidak pernah sama sekali terbayangkan oleh Kerry yang sudah berkarier di dunia hiburan selama puluhan tahun.
Kerry menjual foto-foto kakinya itu di situs dewasa OnlyFans hingga akhirnya berhasil meraup hingga puluhan ribu dollar setiap bulannya.
Padahal pada 2008 lalu, Kerry sempat mengungkap dirinya bangkrut dan berutang kepada ibunda untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
"Jika bukan karena OnlyFans aku tak mungkin bisa berinvestasi dan membuat perusahaan lainnya," tuturnya.
Sebelumnya, Kerry kerap mengunggah foto seksinya di media sosial. Namun, ia malah menapat banyak hujatan dan cibiran dari netizen hingga membuat Kerry kesal.
"Apa yang membuatku kesal adalah saat kau melihat Nicole Kidman dan Tom Cruise berteriak dalam adegan seks di Eyes Wide Shut. Atau saat Angelina Jolie dan Julia Robert melepas busananya, mereka dibayar jutaan dan mereka mendapatkan penghargaan. Itu disebut sebagai seni sayangku." ujar Kerry.
"Namun aku justru dihakimi. (Padahal) aku tak menunjukkan apa-apa kecuali tampil topless pada akhir pekan," tambahnya.
Selain dapat uang dari foto-foto kakinya, Kerry terkadang memberikan nasehat dalam berhubungan seks pada fansnya.
"Aku mendapatkan permintaan untuk foto kakiku dari orang yang memiliki fetish tersebut. Beberapa pria dan wanita juga mengirimi ku pesan tentang masalah dalam hubungan seks mereka. Aku seperti terapis bagi mereka dan fantasinya," pungkasnya.
(nap/nap)Terkini Lainnya
Debut di OnlyFans, Iggy Azalea Raup Rp4,6 Miliar Dalam Sehari
Selasa, 17 Jan 2023 14:55 WIBKonten Bugil Berujung Kontroversi, Bella Thorne Minta Maaf
Selasa, 01 Sep 2020 08:30 WIBHeboh Jay Park Gabung OnlyFans, Unggahannya Disorot
Selasa, 25 Jun 2024 19:15 WIBVIRAL Sepasang Kekasih Jual Konten di OnlyFans, Alasannya Tak Terduga
Selasa, 12 Jul 2022 10:35 WIBDemi Biayai Orang Tua yang Sakit, Sepasang Kekasih Jual Konten di OnlyFans
Selasa, 12 Jul 2022 08:30 WIB