Bahagianya Andrew Andika dan Tengku Dewi Lihat Pertumbuhan Anak
Bahagianya Andrew Andika dan Tengku Dewi Lihat Pertumbuhan Anak (Foto: Ilona Tarigan)Pasangan Andrew Andika dan Tengku Dewi Putri menceritakan pengalaman dalam mengurus anak mereka, Eshan Ryan Fischer, yang masih berusia 7 bulan.
Menikah sejak 2017, Andrew dan Dewi mengaku senang akhirnya dikaruniai seorang anak laki-laki yang sudah mereka dambakan selama ini.
"Perasaannya yang jelas happy banget, lebih berwarna. Yang tadinya berdua, sekarang bertiga. Jadi seru, lebih ribet gitu. Tapi, yang jelas lebih fun," ungkap Andrew saat ditemui di Trans TV, Selasa (9/11).
Pengakuan serupa juga diutarakan Dewi soal kebahagiaan dalam mengurus anak.
"Kita sebisa mungkin ngikutin tumbuh kembang anak, ya. Seneng banget dia bisa merangkak, dia mulai bisa ngoceh-ngoceh. Pokoknya rumah jadi rame," ujar Dewi.
Andrew Andika/ Foto: Alfalah |
Dewi yang baru pertama kali menjadi seorang ibu mengaku tak pernah bosan mencari pengetahuan dalam hal mengurus anak secara baik.
"Pokoknya setiap hari itu kita selalu belajar mulai hal baru, makanan baru, makanan bayi, kita belajar sebagai orang tua," aku Dewi.
Andrew dan Dewi kemudian mengungkap bahwa mereka telah mempersiapkan rencana liburan bersama sang anak. Namun, Andrew masih ingin menunggu sekitar satu atau dua tahun lagi.
"Pengen (liburan). Tapi, kita masih harus nunggu dia bisa berdiri dulu, bisa jalan dulu. Mungkin sekitar umur 1,5 tahun atau 2 tahun. Kita pengen ajakin sea world, kita pengen explore dunia," tutup Andrew.
(yoa/and)