ibnjaldun.com

Heboh 'Kembaran' Elon Musk Muncul di China

Elon Musk Heboh Kembaran Elon Musk Muncul di China (Foto: instagram.com)

Jakarta, News -

Seorang pria asal China mendadak viral di media sosial usai kemunculannya yang disebut kembaran Elon Musk.

Hal itu pertama kali diketahui lewat video singkat dalam media sosial Douyin yang mirip TikTok.

Video berdurasi 13 detik itu memperlihatkan seorang pria tanpa masker mengenakan jaket tebal berwarna hitam.

ADVERTISEMENT

Video tersebut menjadi viral usai diunggah dalam laman grup Facebook KL milik THL Media Entertainment pada 9 Desember.

Sosok pria yang belum diketahui identitasnya itu langsung viral dalam waktu beberapa hari.

Banyak warganet langsung salah fokus dengan menyebutnya sebagai 'kembaran' Elon Musk dari China.

Warganet juga menyebut Elon Musk sebagai Yi Long Musk, Yilon Must dan Elon Ma.

Selain itu, beredar pula komentar warganet yang berkelakar bahwa segala hal bisa ditemukan di China.


"Apa saja, apa saja bisa kamu temukan di China," tulis netizen, dikutip dari Wolipop.

(dis/fik)
Tonton juga video berikut:

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat