
Thariq Halilintar dan Fuji Makin Mesra, Chika Dicampakkan?

Kedekatan Thariq Halilintar dan Fuji semakin membuat netizen senang. Jika memilih berpacaran, keduanya pun dianggap sangat cocok.
Fuji baru-baru ini menunjukkan keseriusannya dengan mengantar adik Atta Halilintar itu ke bandara. Thariq diketahui akan pergi ke Turki bersama Atta, Aure, Anang, Ashanty, Azriel, Arsya, dan Arsyi.
"Arsya jangan gangguin Aunty ya, nanti nggak bisa tidur loh," kata Aurel saat mengenalkan rombongan yang akan bertolak ke Turki.
Ternyata kedekatan Thariq dan Fuji membuat seleb TikTok Chandrika Chika geram. Dalam sebuah akun gosip, Chika kedapatan mengaku belum putus dengan Thariq.
Thariq lantas berusaha bijak dengan mengimbau netizen agar tak menghujat Chika secara sepihak. Thariq seolah mencampakkan Chika karena ia sudah menjatuhkan hatinya pada Fuji, adik mendiang Bibi Ardiansyah.
"Sepertinya sudah terlalu tidak elok untuk membanding-bandingkan, memojokkan bahkan sampai merendahkan manapun pihak. Hubungan yang sudah berlalu yuk kita hormati dan hargai," tulis Thariq dalam unggahan terbaru.
Selain itu, Thariq juga meminta netizen terus mendoakan Chika. Menurutnya, mendoakan lebih baik daripada merendahkan manusia.
(yoa/yoa)
Terkini Lainnya
Dekatkan Diri dengan Fuji, Chika Disindir Tak Punya Malu
Selasa, 04 Jan 2022 13:02 WIBChika Buka Suara Terkait Kandasnya Kisah Cinta dengan Thariq Halilintar
Selasa, 28 Dec 2021 22:30 WIBUstaz Ini Bongkar Sifat Asli Aisar Khaled, Tidak Pernah...
Selasa, 07 Jan 2025 23:00 WIB02:05
Thariq Bangun Rumah Buat Aaliyah Massaid: Desain Sesuai Mood Dia
Sabtu, 28 Sep 2024 15:00 WIB00:53
Aaliyah Massaid Kenang Ucapan Laura Untuknya: Semangat Terus Ya
Minggu, 15 Sep 2024 15:00 WIB