Belum Dapat Momongan, Istri Ifan Seventeen Jalani Program Bayi Tabung
Foto: FD PHOTOGRAPHYPasangan Citra Monica dan Ifan Seventeen terus berusaha demi mendapatkan momongan.
Mereka pun kembali menjalani proses bayi tabung usai sempat gagal pada akhir Juli 2021 lalu.
Pada unggahan video terbarunya di Instagram, tampak Citra dan Ifan menjalani beberapa prosedur untuk melakukan program bayi tabung.
Citra dan Ifan Seventeen pun memohon doa dari publik agar program bayi tabung mereka kali ini bisa berhasil.
[Gambas:Instagram]
"Bismillah mulai lagi program bayi tabungnya. Doakan ya teman-teman," tulis Citra Monica dalam captionnya, Kamis (3/11).
"Bismillahhh sayang," kata Ifan Seventeen.
Sebelumnya Citra juga menyampaikan curhatannya yang berjuang demi mendapatkan momongan. Mata Citra bahkan sampai bengkak lantaran alergi pada obat nyeri.
"Anakku sayang, Mama yakin jika kamu hadir nanti, kamu akan menjadi PENAMBAH kebahagiaan pernikahan mama dan papa. Tetapi, jika nanti kamu tidak hadir juga di dunia ini. Mama dan papa juga bahagia. Karena pernah berjuang untuk kehadiran kamu di dunia ini," tulis Citra Monica pada 17 Oktober lalu.
"Ini salah satu ikhtiar mama ya nak, mama di laparoscopy untuk mempersiapkan sel telur terbaik buat kamu dan tempat tinggal kamu selama di rahim nanti. Slide ke 5, mata mama bengkak sehabis operasi karena alergi obat nyeri namanya Ketesse," lanjutnya.
(agn/syf)Terkini Lainnya
Sempat Emosi Dihujat dan Disebut Binatang, Citra Monica Maafkan Pelaku
Senin, 09 May 2022 20:10 WIBPacari Citra Monica, Ifan Seventeen Malah Diminta Tak Nikah Lagi
Sabtu, 05 Dec 2020 08:00 WIBKisah Artis Jepang Lahirkan Bayi Pakai Donor Sperma
Jumat, 19 Jul 2024 21:30 WIBLirik Lagu Tak Tepat Waktu - Seventeen (Band)
Jumat, 26 Apr 2024 17:45 WIBEmosi Memuncak Ifan 'Seventeen' Saat Konserya Disetop Sekuriti
Senin, 12 Dec 2022 16:47 WIB