
Wanda Hara bongkar biaya belanjan baju Nagita Slavina yang ternyata tidak pernah mempermasalahkan soal harga.

Fashion stylish Wanda Hara seakan menjadi sosok yang selalu hadir di tengah kumpulan artis-artis ternama Indonesia.
Wanda dikenal sebagai salah satu fashion stylish langganan artis salah satunya Nagita Slavina atau yang akrab disapa Gigi.
Saking akrabnya, Wanda bahkan kerap tampil di media sosial Nagita Slavina. Keduanya pun dikenal sebagai rekan dekat.
Wanda diketahui sering memadukan pakaian yang akan dikenakan istri Raffi Ahmad itu di berbagai acara. Wanda selalu hadir di berbagai momen hingga acara penting yang dihadiri Nagita Slavina.
Wanda Hara mengaku Gigi kini lebih sering berbelanja pakaian melalui daring lantaran ibu dua anak itu tidak memiliki banyak waktu untuk pergi ke toko.
"Dulu iya (beliin baju juga) karena mungkin dulu dia juga bingung cari baju kalau sekarang kan dia udah punya brand sendiri jadi nggak terlalu ribet yang penting kayak misalnya acara TV," ucap Wanda Hara di News I-Talk.
"Sering sih dia mah. Dia lebih rajin belanja di online gitu karena mungkin nggak ada waktu untuk ke toko. Mungkin dengan me time dia tuh sambil lihat ponsel (lihat-lihat baju). Waktu kemarin konser juga dia bisa sambil belanja online," lanjutnya.
![]() |
Dijuluki sebagai Sultan Andara, Nagita pun disebut tidak pernah mempermasalahkan soal harga dari barang-barang yang dibelinya.
Nagita Slavina akan membeli barang-barang yang menurutnya lucu dan nyaman untuk dipakai.
"Aku punya tim kan dan dia pake kalung lucu gitu terus Gigi 'Eh gua mau kalung kayak gitu' gue bilang jangan ini cuma Rp10 ribu. Dia bilang 'Nggak apa-apa kalau lucu aku mau' dia begitu," ucap Wanda Hara.
"Nggak masalah (soal harga) dia kalau dia suka terus lucu gitu dan cocok, dia nggak masalah sih. Nggak terlalu mikirin maksudnya budgeting itu kan relatif ya," sambungnya.
Simak tayangan lengkapnya pada tayangan di bawah ini.
(agn/agn)Terkini Lainnya
Penampilan Nagita Slavina Tak Pakai Hijab yang Jadi Sorotan
Senin, 22 Jul 2024 15:37 WIBWanda Hara Tuai Kritik usai Diduga Pakai Cadar Saat Kajian Ustaz Hanan Attaki
Minggu, 21 Jul 2024 12:36 WIB33:30 !NSERTLIVE I-TALK
Tewas Disiksa Ibu Tiri, Ini Permintaan Terakhir Nizam Sebelum Membusuk dalam Karung
Rabu, 12 Feb 2025 16:00 WIB00:38
Batal Tidur Bareng, Rayyanza Buat Video Permintaan Maaf ke Rafathar
Sabtu, 08 Feb 2025 15:00 WIB39:12 !NSERTLIVE I-TALK
Galih Soedirdjo Bongkar Penyebab Kesuksesan Rachel Vennya & Tasya Farasya
Rabu, 05 Feb 2025 16:00 WIB