ibnjaldun.com

Beda dari Annisa Pohan, Kemampuan Bahasa Inggris Muntaz Halilintar Disorot

Muntaz Halilintar Beda dari Annisa Pohan, Kemampuan Bahasa Inggris Muntaz Halilintar Disorot/Foto: Instagram.com

Jakarta, News -

Muntaz Halilintar menjadi sorotan ketika ditodong wawancara bahasa Inggris oleh TikToker cilik Nawid Yosufi.

Dilihat dari tayangan video di akun TikTok Nawid Yosufi, Muntaz Halilintar tampak excited menjawab setiap pertanyaan dari sang TikToker cilik tersebut.

Awalnya, Nawid meminta Muntaz untuk memperkenalkan diri dan latar belakang pekerjaannya.

ADVERTISEMENT

Muntaz pun menjawab bahwa dia seorang YouTuber, kreator konten, bisnisman, hingga atlet olahraga.

"Aku seorang YouTuber, kreator konten, bisnisman, berinvestasi pada hal-hal lain, aku juga atlet," kata Muntaz.

Nawid pun kembali bertanya soal kapan Muntaz mulai menjadi YouTuber dan kreator konten.

Muntaz lantas menjelaskan bahwa dirinya memulai tampil di televisi sejak usia tujuh tahun.

"Aku seperti kamu. Aku memulai mewawancarai orang-orang sejak aku usia tujuh tahun. Melihat kamu seperti ini seolah mengingatkanku pada diriku saat kecil," tutur Muntaz Halilintar.


Kemampuan Bahasa Inggris Muntaz Halilintar langsung menjadi sorotan.

"Dari keluarga halilintar, kan dulu emg yang ga bisa ngomong indonesia cuma muntaz sama qahtan... makanya sebagus ituu speaking dia," komentar akun @n***.

"Dari dulu si muntaz masih kecil emang ngomong nya english mulu ngga si? kayaknya waktu itu emang dia bisa nya bahasa inggris doang deh setau gua. cmiiw," sambung akun @aqu***.

Namun, ada pula yang mengomentari dialek bahasa Inggris Muntaz Halilintar.

"Muntzast Halwilwintsyar," sindir akun @udi***.

Kemampuan bahasa Inggris Muntaz Halilintar ini lantas disandingkan dengan Annisa Pohan saat ditodong wawancara oleh Nawid Yosufi.

Dalam momen tersebut, kemampuan berbicara bahasa Inggris Annisa Pohan mendadak menjadi sorotan publik.

Dalam konten Nawid tersebut, Annisa tampak lancar berbahasa Inggris. Ia juga dengan lugas menjelaskan latar pekerjaannya dulu sebagai model dan mengapa sekarang berhenti menjadi model.

Kemampuan bahasa Inggris Annisa tersebut sontak mendapat pujian warganet. Caranya bertutur kata juga dipuji karena dinilai tertata dan ramah.

"English dan public speaking mbk anissa gak kaleng2," tulis @riz***.

"Enak ya liat org pinter ngomong bahasa inggria, lidahnya lentur bnr," sahut @bea***.

(dis/dia)
Tonton juga video berikut:

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat