
Ngode Minta Dijenguk Teh Novi usai Tak Bisa Pakai BPJS, Agus: Teteh Punya Hati Nurani

Di tengah proses hukum dengan Pratiwi Noviyanthi atau Teh Novi, Agus Salim mengungkapkan keinginannya untuk dijenguk oleh sang YouTuber.
Seperti diketahui, Agus Salim melaporkan Teh Novi atas tudingan fitnah dan dugaan pencemaran nama baik ke Polda Metro Jakarta.
Hal.itu karena Agus Salim tidak terima dengan omongan Teh Novi yang menudingnya menggunakan uang donasi untuk keperluan lain, bukan untuk pengobatan matanya.
Agus mendapatkan uang donasi sebanyak Rp1,5 miliar, tetapi masih berobat menggunakan BPJS. Alhasil Teh Novi meminta uang donasi itu untuk dikelola.oleh pihak yayasan miliknya.
Kini, Agus kembali ingin dijenguk dan diurusi oleh Teh Novi karena mengaku sudah tidak bisa menggunakan BPJS.
"Satu pesan Agus buat teteh, Teh Novi, Agus orang sakit. Lihatlah keadaan Agus, tanya keadaan Agus. Agus nggak mau teteh cuma adanya di sosmed doang," ujar Agus Salim seperti dikutip dari video di akun TikTok @tono7788, pada Rabu (6/11).
Agus mengetuk kembali hati nurani Teh Novi karena mengaku sudah tidak bisa melakukan pengobatan menggunakan BPJS.
Sementara uang hasil donasi kini berada di tangan yayasan yang dikelola oleh Teh Novi.
"Teteh kan orang sosial, punya hati nurani, datang ke tempat Agus," kata Agus.
Meskipun tak bisa lagi menggunakan BPJS, Agus meyakini akan ada orang baik yang diutus Tuhan untuk membantu dirinya.
"Iya BPJS sekarang sudah nggak bisa, tapi Alahmdulillah pertolongan Allah ada aja," tambahnya.
Sayangnya sikap Agus tersebut mendapatkan kritikan pedas dari warganet sebab menilainya seperti menjilat ludah sendiri.
(arm/agn)Terkini Lainnya
Detik-detik Agus Salim Bisa Tebak Warna Baju Usai Dituding Bohong
Rabu, 06 Nov 2024 12:00 WIBUang Donasi Agus Salim kembali ke Yayasan, Teh Novi: Masih Utuh
Selasa, 05 Nov 2024 14:40 WIBPentingnya Ketelitian dalam Memberikan Bantuan Sosial
Kamis, 26 Dec 2024 21:12 WIBAnak Asuh Teh Novi Dikira Alami Lebam, Ternyata..
Sabtu, 14 Dec 2024 22:34 WIBUang Donasi Diambil Lagi YouTuber Pratiwi Noviyanthi, Agus Salim Obati Mata Pakai BPJS
Jumat, 01 Nov 2024 22:00 WIB