
Bongkar Alasan Ayu Ting Ting Gagal Nikah, Ayah Rojak Singgung soal Dibebani

Ayu Ting Ting diketahui sudah dua kali batal menikah sejak bercerai dari Enji. Pertama dengan Adit Jayusman dan kedua Lettu Muhammad Fardhana.
Baru-baru ini, Ayah Rojak, secara blak-blakan membongkar soal penyebab kegagalan rencana pernikahan sang putri.
Orang tua sang pedangdut membahasnya kala Robby Purba berkunjung ke warung makan tempat usaha barunya.
Usut punya usut, Ayu Ting Ting dan Aditya Jayusman rupanya dijodohkan.
Menurut penjelasan Ayah Rojak, kegagalan nikah Ayu yang pertama karena calon besannya kurang perhatian.
Ayah Rojak menyinggung soal semua hal dibebankan kepada keluarganya.
"Kalau yang pertama dulu banget gagal, itu memang awalnya dikenalin. Terus berhubung orang tuanya (calon Ayu), setelah kita rencana udah mateng, udah siap mau tanggal acaranya, loh masa kita (keluarga) yang dibebanin semua?" ucap Ayah Rojak dalam video YouTube Robby Purba dikutip pada Kamis (16/1).
Kakek Bilqis ini merasa calon mertua Ayu Ting Ting yang seolah lepas tangan menimbulkan keraguan.
Sikap cuek tersebut akhirnya membuat pihak Ayu membatalkan acara karena merasa tak dihargai.
"Terus orang tuanya (calon Ayu) juga cuek sama kita, sama Ayu-nya juga. Loh, dalam hati ayah, 'Lo siapa?'. Ya, udah Ayu putusin, Ayu gagalin," terangnya.
![]() |
Sementara itu, hubungan Ayu Ting Ting dengan keluarga Lettu Muhammad Fardhana, mantan tunangannya setelah Aditya Jayusman terjalin dengan baik.
Keluarga mereka begitu dekat bahkan telah liburan hingga umrah bareng.
Setelah Ayu Ting Ting gagal nikah dua kali, Ayah Rojak pun kini lebih selektif memilih calon menantu.
Kendati demikian, Ayah Rojak tetap mementingkan sang cucu. Calon Ayu Ting Ting harus menyayangi Bilqis.
"Sekarang mah harus pendekatan, jajakin dulu berapa lama. Kita lihat bagaimana nantinya dia mau deket sama kamu, terutama, ya, harus loyalitas dan sayangnya sama Bilqis. Jangan cuma cinta sama kamu (Ayu) doang, terutama sama Bilqis," tegasnya.
Terkini Lainnya
Bongkar Kedekatan dengan Ayah Rojak, Boy William: Kenal Tapi...
Senin, 06 Mar 2023 21:00 WIBJelang Ramadhan, Ayah Rojak dan Umi Kalsum Bagi-bagi Sembako
Sabtu, 12 Mar 2022 15:30 WIBBikin Ayu Ting Ting Kaget, Ini Kepanjangan dari Depok
Selasa, 11 Feb 2025 10:40 WIB01:30
Ayu Ting Ting-Keluarga Seragaman saat Pilkada 2024: Bisa Dicoret di KK
Rabu, 27 Nov 2024 14:30 WIBAyu Ting Ting Ungkap Alasan Tak Mau Operasi Plastik
Minggu, 17 Nov 2024 10:30 WIB