
Diganggu Sasaeng Saat Syuting, Member WayV Ngamuk

Lagi-lagi, aksi sasaeng atau penggemar fanatik yang menganggu para idol semakin meresahkan. Hal ini dirasakan oleh ketiga member WayV yakni Lucas, Kun dan Xiaojun.
Hal ini bermula ketika para member WayV ini, melakukan syuting di tengah cuaca ekstrem di Korea Selatan, pada hari Senin (18/1).
Meskipun lokasi syuting sudah dirahasiakan, ternyata ada beberapa orang sasaeng yang mendatangi tempat tersebut. Bahkan, mereka mengambil foto para member untuk dibagikan ke media sosial.
Lewat aplikasi percakapan LYSN, ketiga member WayV menegur para sasaeng ini dan menyebutkan bahwa aksi mereka yang melewati batas.
Lucas kemudian membagikan foto para sasaeng yang berdiri di dekat taksi sambil memotret mereka. Tak hanya itu, Xiaojun juga juga menyebut bahwa sasaeng ini sangat tidak sopan.
![]() |
"Semuanya, kami saat ini sedang syuting tapi beberapa dari orang-orang seperti itu telah datang dan cuacanya juga seperti ini jadi kenapa? Ini konyol, sungguh. Aku sangat marah. Tapi aku minta maaf kepada semuanya, karena tiba-tiba menjadi seperti ini," ungkap Lucas.
"Kalian sangat tidak sopan" tutur Xiaojun.
Ini bukan yang pertama kalinya bagi member NCT dan WayV bergumul dengan sasaeng. Sebelumnya, Haechan dan Taeyong juga sempat menegur mereka lewat siaran langsung.
Pasalnya, sasaeng ini berkeliaran di depan apartemen tempat NCT tinggal dan mengganggu para penghuni lainnya.
Selain itu, Taeyong menyebutkan bahwa para sasaeng ini membuat para member tidak nyaman dan meminta mereka untuk tidak datang.
Terkini Lainnya
Ultah Hari Ini, Lucas NCT Masih Dicintai Fans Meski Kena Skandal
Selasa, 25 Jan 2022 13:30 WIBWayV Rilis Mini-album 'Kick Back' 10 Maret Mendatang
Rabu, 24 Feb 2021 20:50 WIBXiaojun WayV Bagi-bagi Angpau untuk Fans, Jumlahnya Bikin Kaget
Sabtu, 01 Feb 2025 14:30 WIB01:25
NCT hingga Natty Kiss Of Life Jadi Idol Kpop Tersibuk 2024 Versi Blip
Rabu, 25 Dec 2024 13:00 WIBDokter Bedah Plastik Sebut Wajah Ganteng Jeno NCT Sulit Ditiru
Sabtu, 21 Dec 2024 22:00 WIB