
So Sweet, Fans Jadi Sumber Energi dan Kekuatan untuk G-Dragon

G-Dragon atau GD BIGBANG belum lama ini berpose untuk pemotretan majalah Elle Korea sekaligus menjalani sesi wawancara.
Pada kesempatan tersebut, sang leader BIGBANG berbagi banyak hal tentang dirinya, termasuk bagaimana dirinya mendapatkan dan mengelola energi.
G-Dragon mengungkapkan bahwa dirinya bisa mendapatkan energi ketika bertemu dengan orang-orang dari berbagai tempat.
Ia merasa senang saat memiliki kesempatan untuk menyapa orang-orang yang dia kenal.
"Banyak jadwal di luar negeri dan berpartisipasi di berbagai acara memberikan aku banyak kesempatan untuk bertemu orang-orang yang aku kenal," kata G-Dragon, dilansir dari laman Elle Korea.
"Aku juga ingin memberikan waktu, hati, dan energi kepada orang-orang baik yang menunjukkan cinta tulus mereka bahkan dalam waktu yang lama. Aku mendapatkan banyak kekuatan dari orang-orang dan aku bersenang-senang dan bersenang-senang setiap hari," sambungnya.
![]() |
Selain itu, G-Dragon juga mencoba hidup teratur dan mulai menerapkan kebiasaan sehat. Dia memperbaiki pola tidurnya, melakukan meditasi, hingga berolahraga untuk mendapatkan energi.
"Saya mencoba untuk tidur saat gelap dan bangun saat matahari terbit. Saya berolahraga dan bermeditasi, banyak berjalan, dan mendapatkan banyak sinar matahari," ujarnya.
![]() |
Sebagai artis K-Pop yang selama puluhan tahun eksis, G-Dragon ternyata cukup sering membagikan aktivitasnya di media sosial. Tak heran dirinya masih eksis di kalangan para penggemar K-Pop.
Bagi G-Dragon, berbagi keseharian dan berinteraksi dengan penggemar di media sosial dapat memberikan energi tersendiri untuknya.
"Berbagi kehidupan sehari-hari dengan penggemarku melalui media sosial juga memberikan aku energi dan kekuatan. Aku sangat bersyukur atas energi yang diberikan seseorang kepada saya," pungkasnya.
(KHS/syf)Terkini Lainnya
Taeyang Resmi Tinggalkan YG Entertainment, Kontrak G-Dragon Dipertanyakan
Senin, 26 Dec 2022 16:30 WIBUltah Ke-32, G-Dragon Jadi Trending dan Banjir Ucapan Selamat
Selasa, 18 Aug 2020 13:36 WIBUsai Jual Rumah dan Mobil, Begini Nasib Gayoon Eks 4Minute di Bali
Senin, 03 Feb 2025 14:00 WIBKaraoke Lagu SEVENTEEN Bareng, Begini Keseruan CARATs Having Fun di TMII
Minggu, 02 Feb 2025 11:40 WIBXiaojun WayV Bagi-bagi Angpau untuk Fans, Jumlahnya Bikin Kaget
Sabtu, 01 Feb 2025 14:30 WIB