ibnjaldun.com

Duet Dinilai Sukses, Taeyang Kenang Momen Lisa BLACKPINK Saat Audisi

Lisa BLACKPINK dan Taeyang Foto: dok. YG Entertainment

Jakarta, News -

Taeyang BIGBANG kini tengah disibukkan dengan promosi lagu terbarunya berjudul Shoong!. Dalam lagu tersebut, Taeyang berkolaborasi dengan Lisa BLACKPINK.

Saat melakukan promosi, Taeyang mengaku lagu Shoong! bisa sukses karena dirinya berkolaborasi dan mendapatkan bantuan dari Lisa.

"Ah, itu semua berkat fakta bahwa aku berkolaborasi dengan Lisa dalam lagu tersebut. Aku tidak akan dapat mencapai hasil yang sama tanpa bantuan Lisa itu sudah pasti," kata Taeyang dalam acara radio SBS POWER FM Cultwo Show.

ADVERTISEMENT

Selain itu Taeyang tiba-tiba mengenang momen dirinya melihat Lisa BLACKPINK melakukan audisi. Pasalnya kala itu, Taeyang secara kebetulan berada di lokasi audisi Lisa.

IKUTI QUIZ

Suami Min Hyorin ini mengaku ada seseorang yang memberitahunya bahwa ada gadis dari Thailand yang datang untuk mengikuti audisi. Kemudian, ia melewati ruangan tempat audisi berlangsung dan masuk ke dalamnya.

"Aku tidak bermaksud berada di sana. Aku sebenarnya sedang bekerja di studio ku saat itu. Saat aku bekerja, seseorang memberitahuku bahwa seorang gadis dari Thailand datang untuk mengikuti audisi. Aku bilang, 'Oh, oke'. Tapi kemudian dalam perjalanan pulang, aku berjalan melewati ruangan tempat dia berada. Jadi, aku masuk saja," ungkapnya.

Taeyang menyebut Lisa BLACKPINK saat audisi masih sangat muda. Bahkan, Taeyang mengingat lagu yang dinyanyikan Lisa kala itu adalah Baby milik Justin Bieber.

"Dia masih sangat muda saat itu. Aku percaya dia masih SD atau SMP. Aku agak merasa tidak enak, melihatnya sendirian di negara yang bahkan dia tidak tahu. Dia terbang dari Thailand hanya untuk audisi, lho! Aku masih ingat lagu apa yang dia nyanyikan. 'Baby' oleh Justin Bieber," tambahnya.


Menurut Taeyang, Lisa terdengar cantik dan sangat luar biasa. Kala itu, Taeyang juga merasa Lisa dapat mendominasi dunia hiburan di masa depan.

"Lisa terdengar luar biasa. Dia juga cantik. Aku seperti, 'Gadis ini akan mendominasi bisnis (dunia musik) di masa depan.' Dia tahu itu yang aku rasakan. Aku memberitahunya kemudian," pungkasnya.

(nap/fik)
Tonton juga video berikut:

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat