ibnjaldun.com

Trailer Baru 'Squid Game 2' Dirilis, Gong Yoo Ajak Kamu Ikutan Main

Gong Yoo dalam drama Korea Squid Game Trailer Baru 'Squid Game 2' Dirilis, Gong Yoo Ajak Kamu Ikutan Main (Foto: dok. Netflix)

Jakarta, News -

Netflix telah merilis teaser terbaru untuk musim kedua dari serial Squid Game yang telah lama dinantikan.

Dalam teaser yang dirilis pada Selasa (1/10), Gong Yoo tampil sebagai perekrut yang mencari peserta baru untuk permainan maut tersebut.

Ia membawa dakji (permainan tradisional Korea) dan pergi ke stasiun kereta bawah tanah untuk mencari peserta.

ADVERTISEMENT

Menjelang akhir video, Gong Yoo mengajak para penonton untuk ikut dalam permainan Squid Game.

"Tuan, apakah Anda ingin bermain permainan dengan saya?," katanya.

Para penonton pun dibuat penasaran dengan permainan-permainan baru yang menegangkan dalam musim kedua Squid Game ini.

Squid Game berpusat pada permainan bertahan hidup dengan hadiah 45,6 miliar won atau sekitar Rp549 juta, yang dipertaruhkan.

Musim kedua dimulai dengan Seong Gi Hun (Lee Jung Jae) yang mengurungkan niatnya pergi ke Amerika dan menguak di balik permainan mematikan yang dimenangkannya pada musim pertama.


Poster perdana Squid Game 2.Poster perdana Squid Game 2./ Foto: dok. Netflix Korea

Sementara itu, Wi Ha Joon yang berperan sebagai Hwang Jun Ho dalam drama tersebut memberikan sebuah spoiler bahwa dirinya akan muncul lagi setelah jatuh dan menghilang dari tebing.

Wi Ha Joon menyebut karakternya akan tampil lebih seksi dalam musim kedua Squid Game.

"Hwang Jun Ho akan kembali muncul, ya, dan jadi lebih seksi lagi," ungkap Wi Ha Joon saat menggelar fan meeting A Wively Day in Jakarta, Sabtu (28/9).

Squid Game musim kedua akan tayang perdana pada tanggal 26 Desember mendatang.

(arm/fik)
Tonton juga video berikut:

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat