
Reaksi Jennie BLACKPINK Usai Diprotes Foto dengan Minuman Diduga Pro Israel

Jennie BLACKPINK kerap mengunggah aktivitasnya melalui media sosial pribadinya. Namun, unggahan Jennie belum lama ini menuai kritik dari warganet.
Dalam unggahan tersebut, Jennie membagikan sejumlah foto saat mengunjungi restoran pizza di Osaka, Jepang.
Terdapat foto saat Jennie berpose sambil memegang gelas minuman yang dianggap terafiliasi dan mendukung Israel.
Jennie sontak menerima kritik dari penggemarnya yang mendukung Palestina. Mereka meminta Jennie untuk menghargai korban-korban genosida di Palestina.
"Jennie tolong hormati Palestina dan boikot demi anak-anak yang meninggal di sana setiap hari akibat perang," tulis @__ta***.
"Free Palestine," tulis @_seo***.
"Aku harap kamu tidak unggah minuman itu di akunmu atau apa pun yang diboikot demi Palestina," tulis @bli***.
Jennie tampaknya menyadari banyaknya komentar tentang minuman bersoda yang diduga mendukung Israel. Pelantun lagu MANTRA itu kemudian menghapus foto dengan minuman tersebut. Sikap Jennie yang mendengarkan komentar pengikutnya lantas menuai pujian.
"Terima kasih sudah menghapus foto itu," tulis @sas***.
"Dia masih menghargai," tulis @ris***.
"Dia kayaknya nggak tahu list brand mana aja yang kena boikot. Kalo dia tau pasti nggak bakal di-posting soalnya fans-nya juga mantau Jennie sudah lama nggak minum starbucks udah ganti merk kopi," komentar @the***.
Sebelum Jennie, beberapa artis Korea juga menerima kritik saat terlihat mengonsumsi makanan atau minuman yang diduga pro Israel, seperti Jake ENHYPEN dan Jeon Somi.
(KHS/and)Terkini Lainnya
Pede Tampilkan Rambut Pendek, Jennie BLACKPINK Dipuji Makin Cantik
Kamis, 05 Aug 2021 10:12 WIBKerja Keras Jennie BLACKPINK Saat Debut di YG Entertainment
Kamis, 23 Jul 2020 20:45 WIB01:05
Siapa Charles Melton Model di MV 'Love Hangover' Jennie BLACKPINK?
Sabtu, 01 Feb 2025 13:00 WIB04:48 BERITA POPULER
5 Berita Populer: LHKPN Raffi Ahmad Rilis, Bodyguard Atta Minta Maaf
Jumat, 31 Jan 2025 21:10 WIBLirik Lagu Terjemahan ZEN - Jennie BLACKPINK
Selasa, 28 Jan 2025 10:30 WIB