ibnjaldun.com

Semangat #BeraniBersinar Kolaborasi Brand Lokal dari Lazada Women's Fest 2022

Lazada Women's Fest 2022 Semangat #BeraniBersinar Kolaborasi Brand Lokal dari Lazada Women's Fest 2022 (Foto: Lazada)

Jakarta, News -

Lazada Women's Fest 2022 dengan semangat #BeraniBersinar telah sukses dilaksanakan pada 11-13 November 2022 di JIEXPO Convention & Theater, Kemayoran. Banyak sekali hal positif yang dapat dilihat dari event yang ingin menciptakan generasi muda, khususnya para perempuan yang punya berbagai tujuan dari passion yang berbeda-beda.

Itulah mengapa Lazada Women's Fest 2022 memiliki tiga keseruan utama untuk mendukung misi yang ingin disampaikan kepada setiap pengunjung. Terdiri dari arena playground yang berisi barisan brand lokal fashion & beauty yang memperkenalkan produk-produk mereka, termasuk kolaborasi bareng KOL khusus untuk Lazada Women's Fest 2022.

Ada pula talkshow yang diisi oleh barisan pembicara dengan tema-tema menarik, baik dari segi bisnis hingga dunia kecantikan, yang dimaksudkan untuk memberikan dampak positif bagi siapa saja yang datang. Terakhir, ada music performance dengan beragam pengisi acara yang keren dan sangat merepresentasikan Lazada Women's Fest 2022.

ADVERTISEMENT

Antusiasme Kolaborasi Brand Lokal x KOL

Berbicara tentang brand lokal di Indonesia yang berhubungan dengan fashion & beauty, maka bisa dilihat bagaimana perkembangan pesat dari kolaborasi antara kebutuhan konsumen dengan kemampuan brand lokal untuk bertumbuh. Hal ini pula yang berhasil diangkat oleh Lazada Women's Fest 2022 melalui program kolaborasi eksklusif para brand lokal dengan barisan KOL ternama.

Kolaborasi ini terdiri dari GoneGani x Hamidah Rachmayanti, Calla The Label x Cathy Sharon, Kadaka x Kyra Nayda, Jacquelle x Shani Amelia, Skin Theory x Putri Caya, Haiclo x Marsha Aruan, Mad for Makeup x Cindercella, Kiyora x Dewi Paramita, Mine x Cindy Karmoko, dan SASC x Lula Lahfah. Masing-masing brand memberikan inovasi terbaik dengan dukungan kreativitas para KOL sehingga menjadi satu paket lengkap yang dihadirkan secara khusus dalam Lazada Women's Fest 2022.

Hal ini terlihat dari bagaimana produk-produk yang diluncurkan. Dari produk beauty ada SASC x Lula Lahfah yang merilis mist dan lip tint, Mine x Cindy Karmoko dengan produk eau de parfum, Mad for Makeup x Cindercella meluncurkan browcara, Skin Theory x Putri Caya merilis bundle berisi berbagai produk skincare, dan Jacquelle x Shani Amelia yang menggunakan karakter Winnie The Pooh untuk produk magic wash.

LazadaLazada Women's Fest 2022 / Foto: Lazada

Selanjutnya dari produk fashion ada Calla The Label x Cathy Sharon dengan Poplar Collection sesuai gaya sehari-hari sosok Cathy Sharon, Kiyora x Dewi Paramita melalui The Mici Series yang colorful, Kadaka x Kyra Nayda dalam koleksi Out for Coffee yang didominasi warna cokelat, GoneGani x Hamidah Rachmayanti yang merilis The Meeda Series untuk para wanita Muslimah, dan Haiclo x Marsha Aruan dengan Letter Z Collection yang memiliki style unik.

Insertizen tidak perlu khawatir jika ketinggalan seluruh koleksi kolaborasi brand lokal di Lazada Women's Fest 2022. Insertizen bisa mendapatkan seluruh koleksi kolaborasi brand lokal di Lazada di LazBeauty dan LazLook dengan promo menarik.


LazBeauty juga menghadirkan diskon s.d 50%, voucher spesial khusus member, dan gratis ongkir. Untuk LazLook, dapatkan diskon s.d 60%, voucher menarik, dan gratis ongkir. Ada juga promo existing seller LazBeauty (diskon s.d 70%, voucher s.d 10rb, gratis ongkir) dan LazLook (diskon s.d 80%, voucher s.d 20rb, gratis ongkir). Temukan hanya di Lazada. Beli sebelum kehabisan!

(yoa/and)
Tonton juga video berikut:

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat