40 Kartu Ucapan Selamat Lebaran Idul Fitri 2024 yang Unik dan Bijak
40 Kartu Ucapan Selamat Lebaran Idul Fitri 2024 yang Unik dan Bijak (Foto: iStockphoto/sofirinaja)Tinggal menghitung hari umat Muslim akan merayakan Hari Raya Idul Fitri 1445 H.
Hari kemenangan tersebut disambut dengan berbagai hal yang telah dipersiapkan dari jauh-jauh hari.
Persiapan itu terdiri dari baju lebaran, kue lebaran, amplop fitrah, hingga hampers atau parsel lebaran dengan sebuah kartu ucapan Idul Fitri.
Kartu ucapan Idul Fitri sangat khas dengan desain-desain Islami dan kata-kata yang unik sekaligus penuh makna.
Sebagai inspirasi, berikut News telah merangkum 40 kartu ucapan selamat lebaran Idul Fitri 2024 yang unik dan bijak.
1. "Marilah kita melunturkan ego dan saling membuka pintu maaf. Taqabbalallahu minna wa minkum, selamat hari raya Idul Fitri."
2. "Bila akal berkata mudik merepotkan, cinta berkata mudik mencerahkan. Bila akal berkata maafmu pasti kau berikan, cinta berkata mohon maaf harus ku katakan. Selamat Idul Fitri, mohon maaf lahir dan batin."
3. "Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 H. Mari kita lupakan segala kesalahan di masa lalu dan saling memaafkan satu sama lain."
4. "Semoga menjadi jiwa yang fitri teriring doa Taqobalallahu minna wa minkum taqobbal ya karim, ja'alnallahu waiyakum minal aidin walfaizin walmaghfurin."
5. "Ramadhan telah usai, namun semangat ramadhan moga selalu ada di hati. Gema takbir telah dikumandangkan. Minal aidzin wal faidzin. Maaf atas segala kesalahan baik sengaja atau tak sengaja."
6. "Bukan hanya lebaran, tapi sudah seharusnya kita selalu saling memaafkan. Selamat Idul Fitri 1445 H. mohon maaf lahir batin."
7. "Alunan bedug dan gema takbir hantarkan ramadhan berlalu, izinkan pula suara hati yang tulus haturkan maaf dari segala khilaf."
8. "Menyongsong fajar membuka hari yang fitri. Sambutlah dengan hati yang bersih dan suci. Selamat Idul Fitri 1445 H."
9. "Ketika bumi menjadi bayang-bayang surga, kedamaian dirasakan oleh semua orang yang memiliki kebersihan jiwa dan kebeningan hati. Ketika meminta maaf dan saling memaafkan tulus berasal dari kalbu ikhlas. Semoga Fitri ini tetap terjaga sampai Ramadhan tahun depan. Salam sejahtera."
10. "Untuk prasangka yang terlintas. untuk kata yang terucap. Untuk sikap yang tak pantas. Dalam kesucian dan kerendahan hati, kami memohon maaf lahir dan batin. Selamat Idul Fitri 1445 H."
11. "Dengan segala kerendahan hati, mohon ceriakan Hari Raya Fitri dengan kesediaan mengampuni segala kesalahanku selama ini."
12. "Allahu Akbar Allahu Akbar.. Takbir mulai menggema, menyeruak ke angkasa menembus gelapnya malam. Seiring hati bahagia, kembali pada fitrah. Selamat Idul Fitri 1445 H. Mohon maaf lahir dan batin."
13. "Andai jemari tak kuasa, setidaknya kata masih dapat terungkap. Taqobbalallahu Minna Wa Minkum, Minal Aidzin wal Faidzin."
14. "Dengan hati yang ikhlas, mohon dimaafkan atas perbuatan atau perkataan yang salah, baik yang disengaja maupun yang tidak. Selamat Idul Fitri, mohon maaf lahir dan batin."
15. "Faith makes all things possible. Hope makes all things work. Love makes all things beautiful. May you have all of the three. Happy Iedul Fitri. (Iman membuat segalanya menjadi mungkin. Harapan membuat segalanya berhasil. Cinta membuat segalanya menjadi indah. Semoga Anda memiliki ketiganya. Selamat Idul Fitri.)"
16. "Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 H. Mohon maaf lahir dan batin. Semoga di hari yang mulia ini kita semua meraih kemenangan yang hakiki."
17. "Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 H. Semoga hati kita dipenuhi dengan kegembiraan saat hati bersuka cita dan mengumandangkan takbir."
18. "Tidak ada kata seindah kata maaf, tidak ada perbuatan seindah memaafkan. Selamat Hari Raya Idul Fitri. Mohon maaf lahir dan batin."
19. "Pada hari kemenangan ini, mari kita sambut kedatangan tamu yang paling diharapkan, kedamaian dan keberkahan. Selamat Idul Fitri!"
20. "Selamat Idul Fitri 1 Syawal 1445 H. Semoga Allah menerima seluruh amalan-amalan kita dan mempertemukan kita dengan Ramadhan tahun depan."
21. "Menyambung kasih, merajut cinta, beralas ikhlas, beratap doa. Semasa hidup bersimbah khilaf & dosa, berharap dibasuh maaf. Selamat Idul Fitri."
22. "Sayup terdengar takbir berkumandang tanda Ramadhan akan lewat. Ampunan diharap, barokah didapat. Taqobalallahu minna wa minkum. Mohon maaf lahir dan batin."
23. "The time has come for every soul to purify heart for every man to begin a new life for us to let all mistakes forgiven and forgotten, amien. Happy Idul Fitri. (Sudah saatnya setiap jiwa menyucikan hati setiap manusia untuk memulai hidup baru agar kita bisa memaafkan dan melupakan segala kesalahan, Aamiin. Selamat Hari Raya Idul Fitri.)"
24. "Gema takbir berkumandang riuh menggelegar, mengiring salam kemenangan. Pekik takbir tiada henti bersahut-sahutan, sambut fitri nan sejati. Mohon maaf lahir batin, semoga di hari fitri ini kita terlahir kembali menjadi hambaNya yang suci."
25. "Bila panas sengaja berpayung agar kulit tidak berbayang, lebaran kesalahan kita saling digantung agar beban hati kembali ringan. Selamat Idul Fitri. Mohon maaf lahir dan batin."
26. "Hari lebaran menyambung silaturahim, berkunjung ke rumah saudara dan kenalan. Tolong menolong dalam persahabatan, saling puas dengan perlakuan teman, aman tenteram hubungan persaudaraan. Sungguh indah hari kemenangan. Selamat Idul Fitri."
27. "Seiring takbir, tahlil dan tahmid menggema, izinkan kedua tangan bersimpuh memohon maaf. Selamat Idul Fitri. Mohon maaf lahir batin."
28. "Teriring maaf yang tulus. Selamat Idul Fitri 1445 H. Dari lubuk hati yang terdalam, kami mohon maaf lahir dan batin. Semoga kita semua kembali disucikan. Aamiin."
29. "Lebaran berlalu, bedug berdentum, takbir menderu tali silaturahim. Taqaballahu minna wa minkum, taqaballahu ya karim. Selamat Idul Fitri 1445 H. Minal aidzin wal faidzin."
30. "Sebulan puasa sucikan diri, kumandangkan takbir diantara desiran angin. Selamat Idul Fitri 1445 H, mohon maaf lahir dan batin."
31. "Putih kata, putih hati, lapangkan jiwa tuk sambut hari nan )tri, songsong hari depan gemilang dengan tautan erat jemari. Mohon maaf lahir dan batin."
32. "Seuntai kata sepenuh hati, maafkan khilaf, perteguh persaudaraan iman. Robbii..eratkan hati kami untuk senantiasa taat kepadaMu. Met ied 1445 H."
33. "Setelah sebulan berpuasa Ramadhan, akhirnya kita dipertemukan dengan lebaran. Selamat merayakan hari kemenangan."
34. "Indahkan lebaran dengan menerima pemberian orang dengan senang, indahkan lebaran dengan bergantung pada orang dengan wajar tanpa memberatkan, indahkan Lebaran dengan saling memberi dan menerima maaf. Selamat Idul Fitri, mohon maaf lahir dan batin."
35. "Waktu mengalir deras bagaikan air, Ramadhan yang suci akan telah berakhir. Untuk salah dan khilaf yang pernah kubuat, pintu maaf selalu kuharap. Taqabbalallaahu minna wa minkum."
36. "Selamat Idul Fitri 1445 H untukmu dan keluarga. Semoga kegembiraan hari raya ini berlipat beribu-ribu kali, mohon maaf lahir batin ya."
37. "Berbuat khilaf adalah sifat, meminta maaf adalah kewajiban, dan kembalinya fitrah adalah tujuan. Mohon maaf lahir dan batin dari saya dan keluarga di hari Idul Fitri ini."
38. "Pintu taubat akan selalu terbuka bagi siapa saja yang datang menjemputnya. Marilah kita semua saling memaafkan. Taqabalallaahu minnaa wa minkum, selamat Idul Fitri 1445 H. Mohon maaf lahir dan batin."
39. "Taqabalallaahu minnaa wa minkum, selamat Idul Fitri 1445 H. Semoga hari yang istimewa ini senantiasa membawa kedamaian, kebahagiaan, serta kemakmuran bagi semua umat Islam di dunia."
40. "Ada marah yang timbul tanpa disadari. Ada janji yang teringkari. Hanya maaf dari lubuk hati yang dapat aku ucapkan. Selamat Idul Fitri 1445 H. Semoga amal ibadah kita diterima Allah."
Terkini Lainnya
10 Produk Pro Israel di Indonesia yang Biasa Dijadikan Isian Hampers Ramadan
Jumat, 29 Mar 2024 04:30 WIBSambut Ramadan, Ini Kumpulan Doa yang Bisa Dipanjatkan
Rabu, 22 Mar 2023 11:30 WIB02:00 Lebaran Bareng Gunawan di Jepara, Okie Agustina: Miro Mau Ketemu Papanya
Sabtu, 20 Apr 2024 21:00 WIB00:54 Momen Angga Yunanda Ngemper di Teras saat Mudik ke Lombok
Kamis, 18 Apr 2024 19:30 WIBHabib Bahar Smith Terekam Asyik Joget Saat Rayakan Idulfitri Tuai Pro-Kontra
Selasa, 16 Apr 2024 18:45 WIB