Hilangkan Bau Mulut, Veska Bagi-bagi 200 Mouth Spray di BFF 2024
Hilangkan Bau Mulut, Veska Bagi-bagi 200 Mouth Spray di BFF 2024/Foto: InsertLive/Arman MaulanaAjang 'Beauty and Fit Festival' merupakan gelaran Trans Tv dan News yang digelar di Outdoor Pulau Satu Senayan Park, Jakarta pada Sabtu, 12 Oktober 2024.
Acara ajang olahraga tersebut menuai antusias tinggi masyarakat Indonesia, khususnya yang tinggal di wilayah Jakarta.
Masyarakat antusias mengikuti ajang tersebut yang menggelar empat jenis olahraga, dimulai dari yoga, zumba, senam aerobik ceria, pound fit, dan body combat. Tak lupa, keempat jenis olahraga tersebut juga menghadirkan belasan instruktur yang membuat acara semakin meriah.
Selain olahraga, ajang 'Beauty and Fit Festival' itu juga menghadirkan acara masak-masak bersama koki tampan Chef Steby yang mengajak pengunjung untuk memasak serta memberi tips cara memasak makanan sehat.
Acara olahraga 'Beauty and Fit Festival' itu diikuti oleh ratusan masyarakat yang hadir dengan berbagai outfit lucu serta menarik. Terlebih, setiap pengunjung yang mengikuti olahraga akan mendapat hadiah berbagai produk serta multivitamin yang bernilai ratusan hingga jutaan rupiah.
Seputar Produk Veska
Brand Veska Mouth Spray di ajang BFF 2024./ Foto: News/Arman Maulana |
Dalam acara tersebut, Veska Mouth Spray ikut membagikan 200 pieces produk gratis bagi para pengunjung yang hadir. Veska Mouth Spray ini menjadi jawaban dari permasalahan mengatasi bau mulut setelah minum kopi, merokok, atau mengatasi bau asam yang tak enak.
Bentuknya yang compact dengan ukuran 17 ml ini mempermudah untuk dibawa pergi ke mana-mana dan menjadi andalan bagi siapapun yang punya masalah dengan bau mulut.
Veska mengandung probiotik untuk meningkatkan pertumbuhan bakteri baik sehingga mengurangi masalah yang disebabkan oleh bakteri jahat seperti bau mulut, gigi berlubang, hingga penyakit gusi lainnya.
Selain mengandung probiotik, Veska juga kini lebih segar dengan xylitol yang merupakan pemanis alami yang membantu menetralkan asam yang dihasilkan oleh bakteri di mulut tanpa merusak gigi atau membuat gigi berlubang.
Veska memiliki dua flavors andalan yakni peach perfect dan cha-cha matcha. Untuk cara pakainya, cukup semprotkan dua kali ke bagian dalam mulut. Satu kali semprot bisa tahan untuk waktu sekitar satu jam, lho!
Yuk, cobain pakai Veska Mouth Spray, perfume for your mouth!
(dis/dis)