Dilantik Jadi Anggota DPRD Jateng Termuda, Sifat Asli Rizqi Iskandar Dibongkar Dosen
Dilantik Jadi Anggota DPRD Jateng Termuda, Sifat Asli Rizqi Iskandar Dibongkar Dosen / Foto: InstagramNama Muh Rizqi Iskandar Muda belakangan jadi perbincangan hangat di platform media sosial. Siapa sangka, ia berhasil menjadi anggota DPRD Jawa Tengah (Jateng) di usia 22 tahun.
Rizqi viral usai tersebar videonya saat dilantik bersama sang ayah, Iskandar Zulkarnain yang mendapat dukungan dari Partai Gerindra.
Jejak digital Rizqi lantas dibongkar netizen dan terungkap bahwa ia sering menyusahkan teman-temannya saat kuliah. Hal ini dibocorkan oleh salah satu teman sekelasnya.
Pada cuitannya di X, teman sekelas di balik akun anonim menyebut Rizqi harusnya masuk kelas dan tidak menyusahkan anggota kelompok tugasnya yang lain.
"Minimal masuk kelas dan nggak nyusahin anggota kelompok lu. Gue sekelas sama dia 2 matkul doang. HI di Asia Timur sama Keamanan Internasional. Kita pas HI di Asia Timur ada tugas kelompok bikin paper dan presentasi, dibagi-bagi. Bagian dia berantakan, bahasanya AI banget, situ kan berduit ya yang gue liat kenapa nggak joki aja bagian dia," tulis pemilik akun.
[Gambas:Twitter]
Tidak hanya itu, Rizqi juga disebut tidak pernah datang presentasi dan masuk kelas oleh akun tersebut. Bahkan Rizqi sempat meminta joki kepada teman satu kelasnya agar ia bisa masuk terus dan mendapatkan nilai yang bagus.
Di sisi lain, mantan dosen Rizqi semasa kuliah juga membeberkan kebobrokannya. Dalam komentar di Instagam, dosen tersebut menyebut Rizqi nilainya selalu anjlok di kelas.
"Tidak spesial. Mantan mahasiswaku. Boro boro masyarakat diperhatikan, nilai kelas sendiri aja anjlok," ungkap akun @pangeran.mj.
Komentar-komentar tentang Rizqi ini pun menuai banyak respons dari netizen. Tak sedikit yang menyoroti peran sang ayah dalam pelantikan anaknya itu.
"Kalau manajemen waktu kuliah nggak beres, udah bisa diprediksi lah ya manajemen lainnya bakal gimana," tulis akun @mia***.
"Katanya sih masih semester 5. Hmm keren juga kalau dipikir-pikir. Pake paket hemat keluarga (bapaknya yang keren bisa cariin kerja buat anaknya)," sahut @rob***.
"Dilantik bersama ayahnya, oke aku paham," komentar @hkl***.
(nap/and)Terkini Lainnya
Lamaran Disawer Dollar, Netizen: Udah Ketemu Hotman Belum?
Selasa, 10 Sep 2019 09:38 WIBTiga Orang Sesumbar Kecelakaan Tragis, Netizen: Omongan adalah Doa
Selasa, 10 Sep 2019 09:30 WIB05:07 Viral Pedagang Nasi Biryani Asal Pakistan Jualan Pakai Bajaj di Bekasi
Minggu, 06 Oct 2024 19:00 WIBINSERT INVESTIGASI Andre Taulany Ngotot Cerai hingga Nasi Biryani Viral Dijual Langsung Oleh Orang Pakistan
Minggu, 06 Oct 2024 15:00 WIBOrang-orang Cerdas dan IQ Tinggi Ternyata Punya 6 Kebiasaan Ini
Jumat, 06 Sep 2024 17:00 WIB