ibnjaldun.com

Ustaz Adi Hidayat Banjir Pujian Saat Hentikan Ceramah Ketika Upacara Hindu Dimulai

Ustaz Adi Hidayat Pimpin Doa untuk Kaesang dan Erina Hentikan Ceramah Saat Dengar Upacara Hindu, Ustaz Adi Hidayat Banjir Pujian/Foto: Instagram Stafsus Presiden Aminuddin Ma'ruf

Jakarta, News -

Ustaz Adi Hidayat menuai pujian dari warganet lintas agama ketika menggelar acara ceramah di Bali.

Kala itu, ustaz Adi Hidayat diketahui tengah mengisi Tabligh Akbar di Masjid Baitul Makmur, Denpasar, Bali, pada Sabtu (21/10).

Melalui unggahan akun TikTok @haiilana, dalam video tampak ustaz Adi Hidayat menghentikan ceramahnya ketika mendengar Puja Trisandya, panggilan ibadah untuk umat Hindu.

ADVERTISEMENT

"Sabar ya sabar, gantian. Tadi mereka mendengarkan kita, sekarang giliran kita yang mendengarkan mereka," kata sang ustaz pada para jemaah yang menghadiri acara Tabligh Akbar tersebut.

@haiilana Toleransi. 🙏 #ustadzadihidayat #kajianustadzadihidayat #denpasar #bali #fyp #fypシ #ceramah #toleransi #islam #hindu ♬ suara asli - Keturunan ke-8

Video yang ditonton sebanyak 1,3 juta kali itu memuji sikap toleransi sang ustaz.

"Matur suksma. Inilah keindahan hidup beragama yang sebenarnya. Terima kasih ustaz," komentar @widi***.

"Matur suksma. Terima kasih Ustadz Adi Hidayat sudah memberi pelajaran dan contoh nyata toleransi. Sehat selalu," sambung akun @asta***.


"Inilah penerapan toleransi beragama yang sebenarnya," sambung akun @dhani***.

"Kalau begini, rasanya adem. Saling menghargai keyakinan dan keimanan seseorang, serta tidak egois," pungkas akun @surya***.

Diketahui, Puja Trisandya adalah mantram dalam agama Hindu khususnya para umat yang ada di Bali dan Indonesia.

Mantram itu dilaksanakan untuk persembahyangan tiga kali sehari yakni pada waktu pagi, siang, dan sore hari.

Adapun manfaatnya bagi umat Hindu bisa memberikan rasa ikhlas yang dibutuhkan oleh jiwa juga menumbuhkan rasa aman dan tentram.

(dis/fik)
Tonton juga video berikut:

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat