ibnjaldun.com

Jawaban Adi Hidayat Ditanya Prilly Latuconsina soal Hukum Emosi Saat Puasa

Ustaz Adi Hidayat Jawaban Adi Hidayat Ditanya Prilly Latuconsina soal Hukum Emosi Saat Puasa (Jawaban Adi Hidayat Ditanya Prilly Latuconsina soal Hukum Emosi Saat Puasa (Foto: Youtube Ustaz Adi Hidayat))

Jakarta, News -

Menyambut Ramadan, Prilly Latuconsina menghadiri kajian Ustaz Adi Hidayat.

Prilly Latuconsina lantas memanfaatkan kesempatan untuk bertanya langsung kepada Ustaz Adi Hidayat.

Aktris kelahiran 15 Oktober 1996 itu bertanya tentang hal-hal yang membatalkan dan mengurangi pahala puasa.

ADVERTISEMENT

"Kan, kalau Ramadhan ini, kita tetap kerja dan bertemu dengan orang. Kadang saya suka lupa menahan emosi, akhirnya suka nangis, kelepasan marah," kata Prilly Latuconsina, dikutip dari tayangan TikTok @adihidayat.booster.

"Apakah itu bisa membatalkan puasa saya atau hanya mengurangi pahala puasa?" tanyanya.

Ustaz Adi Hidayat menjelaskan ada beberapa hal yang dapat membatalkan puasa secara langsung, seperti makan dan minum.

Lalu, ada hal lain yang tidak langsung membatalkan puasa, tetapi merusak pahala puasa.

"Ini bagus pertanyaannya. Penting untuk kita ketahui dari keterangan Nabi saw. Ada dua jenis yang bisa memengaruhi pahala puasa kita," ucap Ustaz Adi Hidayat.


"Pertama, yang langsung seketika menggugurkan nilai puasanya, disebut dengan mubul tilatu siam, segala hal yang membatalkan puasa, langsung batal, makan, sengaja minum, berhubungan seksual suami istri siang hari, batal, ya," jelasnya.

Sementara hal-hal yang bisa merusak pahala, di antaranya berbicara kotor dan berperilaku tidak pantas. Penjelasan Ustaz Adi Hidayat itu berdasarkan Hadis riwayat Al-Bukhari.

"Jangan berbuat yang tidak pantas. Berbuat tidak pantas langsung dosa sih nggak, tapi membuat peluang orang lain dosa," ujarnya.

"Misal, Anda berusia 40 tahun, tapi naik sepeda buat anak umur 4 tahun. Dosa sih nggak, tapi, kan, orang-orang bingung, kenapa, ya? Jadi berprasangka buruk kepada kita," paparnya.

Selain itu, mencela, berselisih, dan berdusta, juga dapat mengurangi pahala puasa.

Seorang Muslim lantas bisa kehabisan pahala puasnya apabila melakukan hal-hal tersebut selama berpuasa.

"Inilah yang dibilang nabi, tidak sedikit orang berpuasa, tidak mendapat apa pun selain lapar dan haus," pungkas Ustaz Adi Hidayat.

(KHS/and)
Tonton juga video berikut:

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat